Kisah Cinta Aisyah dan Rasulullah (sama-sama tertidur dibalik pintu)

Suatu ketika Aisyah khawatir terhadap suaminya, Rasulullah Muhammad saw yang belum juga pulang kerumah. Aisyah yang  dalam keadaan lelah dan tak kuasa menahan rasa kantuknya, memilih untuk menuggu kepulangan Rasulullah. Merasa cemas dan khawatir, Ia pun berusaha menunggu Rasulullah dibalik pintu agar ketika Rasulullah datang Ia langsung mendengarnya dan membukakan pintu. Tetapi lama menunggu, Rasulullah tak kunjung hadir, tanpa sadar diri Ia pun tertidur pulas dibalik pintu.

Sementara itu, Rasulullah yang merasa bahwa istrinya, Aisyah pasti telah lama menunggunya,  maka bergegaslah Ia pulang ke rumah. Malam yang semakin larut. saat tiba dirumah, membuat dirinya tak tega untuk membangunkan Aisyah. Setelah menempuh perjalanan dan aktivitas yang juga melelahkan, Akhirnya Beliau memilih untuk membiarkan istrinya tetap tidur dan tak berusaha untuk membangunkannya. Karena rasa lelah dan kantuk Rasulullah pun tertidur dan bersandar pada pintu bagian luar.

Subuh menjelang Aisyah terbangun namun tak mendapati Rasulullah, Ia membuka pintu dengan wajah kaget melihat suaminya juga berada dibalik pintu. Rasulullah mengatakan pada Aisyah bahwa Ia tak tega membangunkannya karena sudah tertidur pulas.

Masya Allah. Peristiwa ini membuktikan bahwa dihati mereka berdua dipenuhi cinta dan kasih terhadap pasangannya dan mengadakan kerinduan hanya karena Allah. Dan hanya kepada Allah tempat kita dikembalikan serta mengabdikan cintanya.

Sungguh sebuah gambaran keluarga yang Sakinah, Mawaddah dan Warohmah. Semoga kita juga diberikan oleh Allah cinta yang kokoh yang didalamnya terdapat Iman kepadanya. Salam dan rahmat senantiasa tercurah kepada junjungan Nabi Muhammad beserta keluarga, sahabat dan para pengikutnya. hingga ahkir zaman. Amin.

@ardan

Popular posts from this blog

Astaghfirullah hal 'adzim al ladzi laa ilaha illa huwal hayyul qayyum wa atubu ilaih

1.5 Jam Hidup didunia ini

Wahai laki-laki