Wanita muslimah adalah calon istri yang baik untuk keturunan yang baik

Assalamualaikum..^_^
Dear ukhty dan akhwat..
setiap wanita itu cantik, dan  memiliki jenis kecantikannya masing masing. Apa saja hal hal yang dilihat pada wanita untuk dinikahi? Hartanya, keturunan, kecantikan dan agama.

Bila seorang wanita dinikahi atas harta, keturunan dan kecantikan saja tanpa melihat agama, celakalah sang calon suami. Bukan hanya terancam celaka di dunia, bahkan di akhirat. Seorang wanita yang tidak memiliki pengetahuan yang cukup tentang agamanya tidak akan tahu apa kewajiban sebagai istri dan apa haknya sebagai istri. Suami juga harus bertanggung jawab atas amalan amalan istri di dunia, seperti janjinya sewaktu mengucapkan ijab qobul.

Untuk para wanita muslimah, yuk segera memantaskan diri untuk yang pantas^^.. untuk para calon imam, utamakanlah memilih istri atas pengetahuan agamanya.^^ •  عَنْ اَبِى هُرَيْرَةَ عَنِ النَّبِيِّ ص قَالَ: تُنْكَحُ اْلمَرْأَةُ ِلاَرْبَعٍ لِمَالِهَا وَ لِحَسَبِهَا وَ لِجَمَالِهَا وَ لِدِيْنِهَا. فَاظْفَرْ لِذَاتِ الدِّيْنِ تَرِبَتْ يَدَاكَ. الجماعة الا الترمذى
Dari Abu Hurairah dari Nabi SAW, beliau bersabda, “Wanita itu dinikahi karena empat hal : karena hartanya, karena keturunannya, karena kecantikannya dan karena agamanya. Maka pilihlah wanita yang beragama, (jika tidak) maka celakalah kamu”. [HR. Jamaah kecuali Tirmidzi] •

عَنْ جَابِرٍ رض عَنِ النَّبِيِّ ص قَالَ: اِنَّ اْلمَرْاَةَ تُنْكَحُ عَلَى دِيْنِهَا وَ مَالِهَا وَ جَمَالِهَا فَعَلَيْكَ بِذَاتِ الدِّيْنَ تَرِبَتْ يَداَكَ. مسلم و الترمذى و صححه
Dan dari Jabir RA, bahwasanya Nabi SAW bersabda, “Sesungguhnya wanita itu dinikahi karena agamanya, hartanya dan kecantikannya. Maka hendaklah engkau (memilih) wanita yang beragama, (jika tidak) celakalah kamu”. [HR. Muslim dan Tirmidzi. Tirmidzi mengesahkannya] •

Kolaborasi @duniajilbab dengan kontributor resmi dunia jilbab, @unijannahofficial 🙏😇 #duniajilbab

Popular posts from this blog

Astaghfirullah hal 'adzim al ladzi laa ilaha illa huwal hayyul qayyum wa atubu ilaih

1.5 Jam Hidup didunia ini

Wahai laki-laki